Getas

Bahan-bahan
Adonan tepung:
  • tepung ketan putih - 350 gram
  • gula pasir - 2 sdm
  • garam - ½ sdt
  • vanili - ½ sdt
  • air hangat - 125 ml
  • secukupnya - minyak goreng

Larutan gula:
  • gula pasir - 500 gram
  • air - 75 ml
  • vanili - ½ sdt

Cara Membuat :
  1. Campur tepung ketan, gula pasir, garam dan vanili, aduk rata. Tuangkan air hangat sambil diaduk hingga menjadi adonan kalis dan bisa dibentuk.
  2. Ambil 2 sdm adonan tepung, kepalkan hingga padat berbentuk bulat lalu pipihkan. Lakukan hingga adonan habis.
  3. Goreng dengan api sedang hingga berwarna kecokelatan lalu tiriskan.
  4. Larutan gula pasir:;campur gula pasir, air dan vanili, masak dengan api kecil hingga diaduk hingga kental dan berambut.
  5. Masukkan getas goreng, aduk hingga getas tertutup gula pasir. Angkat dan biarkan larutan gula pasir mengering, sajikan.


Selamat Mencoba

Sumber:https://resepkoki.id/resep-getas/

Belum ada Komentar untuk "Getas"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel