Pindang kepala ikan patin
Kamis, Mei 27, 2021
Tulis Komentar

Bahan:
- - 3 potong kepala ikan patin
- - 2 lembar daun salam
- - 3 lembar daun jeruk
- - 2 batang sereh, geprek
- - 1 ruas lengkuas, geprek
- - 8 buah rawit, geprek
- - 1 ikat kemangi, petik daunnya
- - 1 batang daun bawang, rajang kasar
- - 1 buah tomat ukuran sedang, potong kasar
- - 1 1/2 buah jeruk nipis
- - garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya
- - air secukupnya
- - minyak untuk menumis secukupnya
Bumbu halus:
- - 4 siung bawang putih
- - 6 butir bawang merah
- - 3 butir kemiri
- - 1 sdt merica
- - 1 ruas kunyit
- - 1 ruas jahe
Cara membuat:
- Bersihkan kepala ikan. Masing-masing belah jadi dua bagian. Beri kucuran air jeruk nipis dan garam. Gosok-gosok sampai lendir hilang. Bilas kembali dengan air mengalir. Sisihkan
- Tumis bumbu halus, daun salam dan jeruk, lengkuas dan sereh sampai harum. Tambahkan air
- Setelah mendidih masukkan kepala ikan. Bumbui dengan garam, gula dan kaldu bubuk. Tambahkan rawit
- Setelah kuah setengah surut, masukan kemangi, tomat dan daun bawang. Masak sampai ikan matang
- Tambahkan air jeruk nipis secukupnya. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan selagi hangat.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/8-resep-masakan-kepala-ikan-lezat-simpel-dan-bikin-selera-makan-200722w.html
Belum ada Komentar untuk "Pindang kepala ikan patin"
Posting Komentar