Sayur bobor

Bahan:

  • - 2 ikat bayam
  • - 3 ikat kangkung
  • - 1/4 tempe, hancurkan
  • - 3 siung bawang putih
  • - 2 siung bawang merah
  • - 1 buah cabai keriting iris serong tipis
  • - 1/2 ujung jari kencur
  • - 1 lembar daun salam
  • - 2 lembar daun jeruk
  • - ketumbar bubuk
  • - garam
  • - gula
  • - lada halus
  • - air untuk merebus
  • - 2 1/2 sdm creamer

Cara Membuat:

  1. Potong bayam dan kangkung, cuci bersih.
  2. Haluskan dan campur bawang putih, bawang merah, kencur, ketumbar bubuk, sedikit garam, dan lada halus.
  3. Rebus air, masukkan bumbu halus dan tempe sampai mendidih.
  4. Masukkan bayam dan kangkung.
  5. Masukkan daun salam, daun jeruk, cabai keriting, garam, gula, dan lada halus.
  6. Tambahkan creamer, aduk rata dan masak sampai matang.

Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/15-resep-menu-sahur-tanpa-santan-enak-sehat-dan-praktis-2104178.html#

Belum ada Komentar untuk "Sayur bobor"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel