Tumis katuk telur dadar
Sabtu, Mei 21, 2022
Tulis Komentar

Bahan:
- - 300 gr daun katuk
- - 2 sdm minyak untuk menumis
- - 2 lembar daun salam 2 cm lengkuas, memarkan
- - 1 tongkol jagung manis, serut
- - 2 buah cabai merah besar, iris serong
- - garam secukupnya
- - 1/2 sdt gula pasir
- - 150 ml santan kental 1 batang daun bawang, iris
- -2 buah telur ayam, buat dadar tebal, potong kotak
Bumbu halus:
- - 4 butir bawang merah
- - 2 siung bawang putih
- - 1/4 sdt merica butir
Cara membuat:
- Petik daun katuk dan ambil pucuknya yang muda. Sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam dan lengkuas hingga harum.
- Masukkan daun katuk, jagung manis dan cabai merah. Tambahkan garam, gula pasir, dan santan, aduk rata.
- Masak hingga daun katuk layu dan matang. Masukkan daun bawang dan telur dadar, aduk sebentar. Angkat.
Belum ada Komentar untuk "Tumis katuk telur dadar"
Posting Komentar