Kolak pisang kacang hijau
Rabu, Juli 03, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 125 gr kacang hijau
- - 200 gr gula merah
- - 200 ml air
- - 4 buah pisang kepok, potong bulat
- - 500 ml air
- - 2 lembar daun pandan
- - 5 butir buah nangka, potong-potong
- - 100 ml santan kental
- - 1/2 sdt garam
Cara membuat:
- Rendam kacang hijau dengan air mendidih selama 30 menit, tiriskan.
- Rebus gula merah dengan 200 ml air sampai cair lalu saring, sisihkan.
- Rebus kacang hijau dengan 500 ml air dan daun pandan sampai mekar dan empuk.
- Masukkan gula merah, santan, pisang, dan garam aduk sebentar sampai mendidih, koreksi rasa, angkat.
- Sajikan kolak selagi hangat.
Belum ada Komentar untuk "Kolak pisang kacang hijau"
Posting Komentar