Cara Membersihkan Loyang Kue Dari Kerak & Karat
Rabu, Agustus 14, 2019
Tulis Komentar
Menghilangkan kerak pada loyang
Sebagian besar loyang kue terbuat dari alumunium. Ternyata
logam ringkih ini sensitif dengan sabun cuci piring, lho. Tanpa kita sadari, sabun
cuci piring mengandung bahan yang dapat mengikis atau membuat korosi loyang
alumunium. Jika sering mencuci dengan sabun cuci piring, permukaan loyang kue
akan menipis atau bahkan bolong. Oleh karena itu, usahakan untuk tidak banyak
memakai sabun cuci piring.
Lalu bagaimana jika ada kerak membandel di loyang? Sebelum
dicuci, rendam atau seduh dulu dengan air panas. Diamkan sebentar dan noda
bekas makanan akan larut dalam air. Jika masih ada sisa kerak yang tak bisa
hilang, anda boleh mengolesnya dengan sabun cuci hanya di bagian kerak
tersebut.
Menghilangkan karat pada loyang
Anda hobi memanggang kue sampai loyang berkarat? Daripada
harus beli baru, ada cara ampuh untuk menghilangkan karat pada loyang. Pertama,
cek dulu material loyang anda. Apakah terbuat dari stainless steel atau
alumunium? Karena beda material, beda juga perlakuannya. Kalau terbuat dari
stainless steel, anda bisa gunakan baking soda dan hidrogen peroksida. Jangan
khawatir, hidrogen peroksida bisa dibeli di apotek atau toko kimia.
Cara membersihkannya, taburkan baking soda pada loyang lalu
tuang hidrogen peroksida ke loyang secara merata. Setelah itu, taburkan baking
soda lagi pada loyang. Diamkan selama 2 jam dan setelah itu gosok loyang secara
perlahan dengan spons lembut. Jangan pakai spons kawat ya, agar loyang anda
tidak lecet. Terakhir, bilas loyang dengan air mengalir.
Bagaimana dengan loyang alumunium? Gunakan air dan cuka
untuk membersihkan karatnya. Panaskan air dan cuka dengan rasio 4:1 hingga
mendidih. Matikan api dan tunggu larutan tersebut hingga dingin. Setelah itu,
ambil spons lembut dan gosokkan pada bagian karat. Kalau sudah, bilas dengan
air mengalir.
sumber:https://resepkoki.id/tips-membersihkan-loyang-kue-dari-kerak-karat/
Belum ada Komentar untuk "Cara Membersihkan Loyang Kue Dari Kerak & Karat"
Posting Komentar