4 Cara dan Tips Membersihkan Oven Besar Model Built-In dengan Kompor


Oven merupakan salah satu alat dapur yang digunakan untuk memanggang makanan. Berbagai jenis dan ukuran oven tersedia untuk memudahkan anda dalam menggunakannya. Bagi saya yang jarang membuat kue, penggunaan oven memang tidak sesering menggunakan kompor. Nah, tapi karena jarang digunakan itulah justru pembersihan oven sering terlupakan. Padahal oven yang saya miliki cukup besar karena menyatu dengan kompor gas (built-in).

Akibatnya bekas percikan makanan di dalam oven sulit dibersihkan, bernoda, dan kering. Jadi saat saya menggunakan ovennya lagi, tercium bau yang kurang sedap yang tercampur ke dalam aroma kuenya. Aduh, rasanya kesal sekali! Dan ternyata bekas percikan makanan di dalam oven juga dapat mudah terbakar dan bisa menyumbat aliran panas oven, bahkan dapat membuat percikan api. Tidak mau seperti itu, kan? Agar terhindar dari hal seperti itu, mari kita bahas cara mudah membersihkan oven khususnya oven yang besar.

1. Siapkan Alat dan Bahan

Sebelum memulai pembersihan oven, siapkan alat-alat seperti sikat gigi bekas, sikat penggosok, ember lebar untuk merendam rak oven, kain lap dan koran bekas, sendok atau benda berujung tumpul, wadah kecil untuk mencampur bahan, tempat semprotan, dan sarung tangan karet jika perlu.

Setelah itu siapkan bahan-bahannya seperti air hangat, cuka putih, soda kue atau baking soda, sabun cair cuci piring, dan produk pembersih kimia jika perlu. Jangan lupa pastikan sirkulasi udara di sekitar dapur anda baik (buka pintu atau jendela dapur) agar terhindar dari bau yang menyengat.

2. Pisahkan bagian rak oven

Setelah anda menyiapkan alat dan bahan untuk membersihkan oven, pastikan oven anda dalam keadaan dingin agar anda tidak terkena hawa panasnya. Gunakan sarung tangan karet jika perlu untuk mencegah iritasi pada tangan. Apalagi jika anda menggunakan produk pembersih kimia sebagai bahan pembersihnya.

Pisahkan bagian rak lalu rendam di dalam ember berisi air hangat yang diberi sabun cuci piring agar kotoran dan lemaknya segera hilang. Setelah kurang lebih 30 menit, kotoran yang menempel di rak akan mulai hilang. Sikat bagian rak yang kotorannya masih menempel hingga bersih. Bilas rak dengan air mengalir lalu tiriskan hingga benar-benar kering agar tidak ada bekas air menempel.

3. Bersihkan bagian dalam oven

Di dalam wadah terpisah, buatlah adonan pasta pembersih dari campuran cuka putih dan soda kue dengan perbandingan 1:2. Lalu tambahkan sedikit sabun cuci piring dan air secukupnya hingga adonan kental. Buat juga adonan yang sama namun lebih cair dengan menambah air lebih banyak ke dalam botol semprotan untuk membersihkan dinding oven.

Untuk bagian yang terkena noda makanan, kerak, ataupun tumpukan kotoran yang mengering, oleskan adonan pasta pembersih. Sementara itu, semprotkan pembersih cair ke seluruh dinding oven dan kaca, namun jangan lakukan pada karet penyegel pintu oven agar tidak merusak elastisitas karetnya. Tutup oven dan biarkan selama kurang lebih 1 jam agar kotorannya mudah dibersihkan.

Jika sudah satu jam, semprotkan lagi cairan pembersih lalu sikat bagian dalam dan luar oven dengan sikat gigi bekas atau kuas halus. Untuk bagian yang masih berkerak, singkirkan dengan sendok secara perlahan agar tidak melukai atau membuat lecet bagian oven. Bilas dengan air bersih lalu lap dengan kain lap bersih (biasa maupun microfiber) atau kertas koran hingga kering.

4. Lakukan perawatan rutin

Agar oven lebih mudah dibersihkan dan lebih awet, selalu lakukan perawatan rutin setiap selesai menggunakannya. Cukup bersihkan dengan air dan sabun cuci piring saja bila tidak ada noda atau kerak membandel. Tapi jika ada noda dan kerak yang membandel, oleskan juga pasta pembersih seperti tadi di atas. Jika oven memang jarang dipakai, jangan lupa untuk tetap membersihkannya minimal seminggu sekali sekaligus membersihkan kompor di atasnya.


Ternyata tidak terlalu sulit kan cara membersihkan oven besar model built-in? Selain oven besar yang menyatu dengan kompor gas, anda juga dapat menggunakan cara di atas untuk membersihkan berbagai jenis oven. Namun jangan lupa untuk mematikan sumber listrik atau gasnya terlebih dahulu. Oya, setelah dibersihkan biasanya sirkulasi penghantar panas oven jadi lebih baik, jadi setting-lah suhu oven agar idak terlalu tinggi untuk mencegah makanan yang dipanggang cepat gosong atau kematangan.

Sumber:https://resepkoki.id/4-langkah-dan-tips-membersihkan-oven-besar-model-built-dengan-kompor/

Belum ada Komentar untuk "4 Cara dan Tips Membersihkan Oven Besar Model Built-In dengan Kompor"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel