5 Resep Acar yang Mudah Dibuat, Hanya 10 Menit!



Ada banyak acar yang bisa dibuat dengan cepat. Selain itu, sebagian besar olahan acar bisa disimpan lama dalam kulkas. Anda tidak akan kerepotan karena sangat praktis, lho.

1. Acar Timun-Wortel

Anda pasti sering melihat acar yang satu ini. Biasanya sebagai pelengkap martabak telur, nasi goreng, atau sate. Acar ini terasa manis-asin dengan sedikit pedas dari cabai rawit.

Campurkan air, gula, garam, dan cuka dalam panci lalu didihkan. Setelah itu, masukan potongan dadu timun, wortel, dan bawang merah. Masukkan juga cabai rawit bila ingin terasa pedas. Aduk sebentar, kemudian matikan api. Ingat, acar harus didinginkan sebelum disimpan dalam kulkas.

2. Acar Bawang Merah

Acar bawang merah berasal dari Aceh. Acar yang punya rasa pedas ini adalah pelengkap ikan bakar, nasi goreng aceh atau martabak aceh. Sangat cocok bagi anda pecinta pedas!

Larutkan garam, gula, dan cuka putih dalam air panas. Kemudian tambahkan irisan tipis bawang merah dan cabai rawit. Aduk hingga bumbu benar-benar larut. Lalu, dinginkan di suhu ruang. Acar bawang merah tahan hingga 2 minggu dalam kulkas.

3. Acar Wortel-Lobak

Acar krispi dari wortel dan lobak ini sangat sederhana. Bisa disantap sebagai teman makan ayam goreng atau telur dadar. Konon, kalau dicampur mayonaise akan lebih enak, lho.

Iris lobak dan wortel seperti bentuk korek api (usahakan tipis). Lalu, taburi garam dan gula. Remas sayuran tersebut dan buang airnya. Setelah itu, bilas dengan air dingin dan tiriskan.

Dalam wadah terpisah, campur gula, cuka, dan air hangat. Aduk hingga gula larut. Terakhir, tuang sayuran ke dalam wadah tersebut. Diamkan beberapa saat hingga larutan terserap. Acar wortel lobak tahan hingga 4 minggu dalam kulkas.

4. Acar Bumbu Kuning

Coba saja guyur ikan goreng, telur rebus atau ayam goreng dengan acar bumbu kuning. Dijamin, masakan tersebut akan lebih kaya rasa dan bertekstur!

Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe, dan kunyit. Tumis bumbu tersebut hingga harum. Jangan lupa tambahkan sedikit air, garam, gula dan cuka sesuai selera anda.

Sementara itu, potong korek api tebal wortel, buncis, dan timun. Masukkan semua sayuran tersebut dalam tumisan bumbu. Aduk dan masak hingga mengental, ya. Terakhir, dinginkan acar sebelum disimpan dalam kulkas.

5. Acar Tauge

Jika menyantap menu ala Korea, acar tauge tidak boleh dilupakan. Acar tauge cocok sebagai makanan pelengkap, karena dapat berikan tekstur renyah dan rasa gurih.

Didihkan air dan garam. Setelah itu, masukkan tauge dan rebus selama 1-2 menit. Kemudian, tiriskan dan bilas dengan air dingin. Remas tauge beberapa kali untuk mengeluarkan sisa air.  Terakhir, campur tauge dengan irisan bawang daun, bawang putih, dan minyak wijen.

Acar tauge sebenarnya bisa langsung disantap. Namun, acar tersebut tidak bisa disimpan terlalu lama, hanya 1-2 hari saja. Jadi, bikin sesuai porsi, ya. Jangan sampai dibuang karena terlalu banyak.


Sumber:https://www.resepkoki.id/5-jenis-acar-yang-mudah-dibuat/

Belum ada Komentar untuk "5 Resep Acar yang Mudah Dibuat, Hanya 10 Menit!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel