Ayam Kecap Padang

Bahan-bahan
  • Ayam - 500 gram
  • Air - 300 ml
  • Kecap manis - 3 sdm
  • Lada bubuk - 1/2 sdt
  • Garam - secukupnya
  • Gula - secukupnya

Bumbu Halus:
  • Bawang merah - 5 buah
  • Bawang putih - 3 siung
  • Garam - 1 sdt
  • Gula pasir - 1/2 sdt

Bumbu Tumis:
  • Bawang merah - 6 buah
  • Bawang putih - 3 siung
  • Bawang bombay - 1/2 buah
  • Cabai merah besar - 3 buah
  • Cabai rawit - 5 buah

Cara Membuat:
  1. Cuci bersih ayam kemudian potong-potong sesuai selera.
  2. Haluskan semua bumbu halus, kemudian rebus ayam bersama air kurang lebih 300 ml dan bumbu halus sampai air menyusut dan bumbu meresap. Tiriskan, kemudian goreng ayam hingga matang.
  3. Siapkan bumbu tumis, iris tipis bawang merah dan bawang putih, iris serong cabai merah dan cabai rawit. Potong-potong bawang bombay. Tumis semua hingga harum, tambahkan sedikit air.
  4. Masukkan ayam yang sudah digoreng kemudian tambahkan lada bubuk, kecap manis, gula pasir dan sedikit garam. Aduk rata. Masak hingga bumbu meresap dan air menyusut.
  5. Sajikan hangat.

Tips

  • Goreng ayam hingga matang tapi jangan terlalu kering supaya ayam tidak keras dan tetap empuk.

Selamat Mencoba

Sumber:https://www.resepkoki.id/resep-ayam-kecap-padang/

Belum ada Komentar untuk "Ayam Kecap Padang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel