Cara membuat selai nanas legit

 

Bahan-bahan:

  • - 1 buah nanas yang telah matang
  • - 200 gram gula passir
  • - 2 buah lemon
  • - 1/2 sdt kayu manis

Cara membuat:

  1. - Kupas buah nanas sampai bersih termasuk rongga-rongga gatalnya tersebut bersih dengan sempurna.
  2. - Parut nanas menggunakan parutan keju agar lebih mudah. Sangat disarankan untuk tidak menggunakan blender karena akan menambah kadar air.
  3. - Tuang parutan nanas tadi ke dalam wajan kemudian masak dengan api sedang sampai airnya benar-benar menyusut.
  4. - Tambahkan bahan-bahan pelengkap seperti, gula pasir, kayu manis, dan air lemon, yang akan membuat selai semakin enak. Kemudian aduk kembali dengan api kecil.
  5. - Setelah benar-benar tercampur dan menyusut dan tekstur mulai kelihatan, angkat dari dalam panci.
  6. - Diamkan sejenak agar uap hilang dan selai tersebut menjadi dingin.
  7. - Masukkan selai nanas ke dalam toples dan simpan di dalam kulkas.
  8. - Selai nanas pun siap dioleskan di roti

Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/5-cara-membuat-selai-nanas-manis-legit-dan-tahan-lama-191024s.html

Belum ada Komentar untuk "Cara membuat selai nanas legit"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel