Bolu kurma gula merah

Bahan:

  • - 4 butir telur
  • - 170 gr gula merah sisir halus
  • - 1 sdt SP
  • - 150 gr terigu
  • - 100 gr mentega
  • - 100 gr kurma, buang biji, potong-potong

Toping:

  • - Keju secukupnya
  • - Kismis secukupnya

Cara membuat:

  1.  Siapkan loyang, olesi mentega dan taburi terigu tipis-tipis. Kemudian iris halus gula merah, sisihkan.
  2.  Lelehkan mentega dan ayak tepung terigu, sisihkan.
  3.  Lumuri kurma yang telah dipotong kecil dengan terigu, sisihkan.
  4.  Siapkan wadah, masukkan telur, sp, dan gula merah, mixer dengan kecepatan tinggi sampai putih kental berjejak.
  5.  Turunkan kecepatan mixer, masukkan tepung yang sudah diayak tadi. Mixer rata sebentar.
  6.  Kemudian masukkan mentega cair. Mixer sampai rata dengan kecepatan rendah, sebentar saja. Lalu masukkan kurma, ratakan aduk balik pakai spatula.
  7.  Tuang ke loyang, taburi kismis dan keju parut. Panggang di oven yang sudah dipanaskan sebelumnya dengan suhu 190°c selama 55 menit atau sesuaikan oven masing-masing.

   Selamat Mencoba

Sumber:  https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/8-resep-olahan-kurma-enak-legit-mudah-dibuat-untuk-menu-buka-2004238.html

Belum ada Komentar untuk "Bolu kurma gula merah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel