Puding kurma gula merah
Minggu, Februari 21, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 2 bungkus agar-agar
- - 150 gr kurma tanpa biji
- - 500 ml air matang
- - 1 liter santan sedang
- - 150 gr gula merah, iris
- - 3 sdm gula pasir
- - 1/4 sdt garam
Cara membuat:
- Blender kurma dengan 300 ml air, sisihkan.
- Masak gula merah dengan sisa air 200 ml hingga gula larut, saring dan sisihkan.
- Dalam panci campur agar-agar bubuk dan santan secukupnya, aduk rata hingga tidak bergerindil.
- Masukkan kurma halus, cairan gula merah, sisa santan, garam dan gula pasir, aduk rata lagi.
- Hidupkan api, masak hingga mendidih sambil diaduk-aduk, koreksi rasa manisnya. Matikan api.
- Tuang ke dalam cetakan yang telah dibilas air.
- Sajikan dingin.
Selamat Mencoba
Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/8-resep-olahan-kurma-enak-legit-mudah-dibuat-untuk-menu-buka-2004238.html
Belum ada Komentar untuk "Puding kurma gula merah"
Posting Komentar