Ikan Asin Kukus Balado

Bahan:

  • - 100 gr ikan asin
  • - 5 siung bawang merah
  • - 3 siung bawang putih
  • - 2 buah tomat
  • - 2 biji cabe merah gede
  • - 2 biji cabe rawit, sesuai selera
  • - 2 biji cabe hijau
  • - 3 biji belimbing wuluh
  • - garam
  • - gula
  • - penyedap rasa
  • - air secukupnya

Cara membuat:

  1. Bersihkan ikan asin, jika ingin ikan asinnya agak sedikit hambar di rendam dengan air dulu beberapa menit. Kukus ikan asin selama 5 menit, lalu masukkan bahan-bahan yang lain kecuali cabe hijau dan belimbing. Lalu kukus lagi hingga 10 menit. Angkat.
  2. Haluskan bumbu yang sudah dikukus tadi, kemudian tumis bumbu halus, cabe hijau dan belimbing hingga wanginya keluar. Beri air sedikit, sedikit saja. Lalu aduk-aduk lagi.
  3. Masukkan ikan asin, aduk rata kembali. Kemudian beri garam, gula dan penyedap rasa. Koreksi rasa. Lalu tunggu hingga air menyusut dan kering. Angkat.
  4. Sajikan dengan nasi hangat.

 Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-aneka-olahan-ikan-asin-sedap-dan-enak-2007148.html

Belum ada Komentar untuk "Ikan Asin Kukus Balado"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel