Hokaido chocolate cheese tart
Rabu, Desember 15, 2021
Tulis Komentar
Bahan A:
- - 100 gram margarine
- - 50 gram gula halus
- - 1 kuning telur
Bahan B (ayak):
- - 20 gram cokelat bubuk
- - 200 gram terigu protein sedang
Cara membuat:
- Mixer bahan A, masukkan bahan B, lalu aduk rata.
- Cetak adonan. Oven di bawah suhu 170 selama 15 menit.
- Beri isian sesuai selera.
Bahan chocolate cheese filling:
- - 240 gram susu UHT (full cream )
- - 100 gram cream cheese
- - 40 gram gula
- - 10 gram maizena
- - 1 butir telur utuh + 1 kuning telur
- - 1 sdm vanila ekstrak
- - 100 gram dark cooking Chocolate (DCC)
- - 1 butir telur (kocok lepas)
Cara membuat:
- Masak susu dan gula.
- Kocok lepas 1 butir telur dan 1 kuning telur. Tambahkan maizena lalu aduk rata. Tuang sedikit adonan susu, aduk rata.
- Masukkan keju slice ke adonan susu, aduk rata.
- Masukkan campuran telur dan maizena.
- Masukkan vanila ekstrak. Aduk rata.
- Masukkan DCC, aduk rata sampai meletup. Matikan api.
- Masukkan adonan filling ke piping bag. Sisihkan.
- Isikan filling ke tart shell. Oles tipis permukaan dengan kocokan telur. Panggang di bawah suhu 160-170 C selama 8-10 menit.
Selamat Mencoba
Belum ada Komentar untuk "Hokaido chocolate cheese tart"
Posting Komentar