Batagor kuah
Jumat, Mei 26, 2023
Tulis Komentar

Bahan:
- - 2 buah tahu putih, potong menjadi 8 bagian
- - 100 gram tepung sagu
- - 1 sdt garam
- - 8 lembar kulit pangsit
- - 100 gram ikan tenggiri fillet, haluskan
- - 100 gram daging ayam fillet, haluskan
- - 2 butir putih telur
- - 20 gram tepung terigu
- - 3 batang daun bawang , cincang halus
- - 2 butir telur
- - 1 sdt merica
- - 1 sdt gula pasir
- - 150 ml air dingin
Bahan kuah:
- - 200 gram ayam
- - 2 sdm kecap asin
- - 6 siung bawang putih, cincang halus
- - 1 sdt gula pasir
- - 700 ml air
- - 3 batang daun bawang, cincang
- - 1 sdm minyak wijen
Cara membuat batagor kuah:
- Campurkan ikan tenggiri, daging ayam, daun bawang, garam, dan gula pasir. Masukkan putih telur lalu aduk rata
- Tuang sedikit demi sedikit air dingin sembari terus menguleni adonan. Masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk, kemudian masukkan tepung sagu. Aduk rata
- Kukus tahu. Iris dan sisihkan bagian tengah tahu. Masukkan adonan ke dalam tahu dan juga taruh adonan di tengah kulit pangsit. Tutup kulit pangsit. Sisihkan
- Kocok 2 butir telur, beri sedikit garam. Masukkan tahu dan kulit pangsit
- Goreng batagor hingga matang
- Rebus air kuah lalu masukkan ayam, tunggu hingga mendidih
- Tumis bawang putih lalu masukkan ke dalam air kaldu. Masukkan daun bawang, kecap asin, minyak wijen, dan gula pasir. Aduk rata
- Tuang kuah ke dalam mangkuk yang berisikan batagor.
Belum ada Komentar untuk "Batagor kuah"
Posting Komentar