MIE JAWA
Jumat, Mei 31, 2019
Tulis Komentar
Bahan - Bahan :
- 200 gr Mie Telor Kering
- 1 potong Paha Ayam
- 2 butir Telur Ayam
- 1 ikat Sawi
- 5 lembar Daun Kol
- 100 ml Air
- 3 siung Bawang Merah
- 3 siung Bawang Putih
- 1 sdt Ebi
- 2 butir Kemiri
- 2 sdm FILMA MARGARINE
- 1/2 sdt Lada (Merica)
- 1/2 sdt Gula Pasir
- 2 sdt Garam
Cara Membuat :
- Rebus mie telor kering sampai matang. Tiriskan. Sisihkan.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri dan ebi.
- Panaskan FILMA MARGARINE, tumis bumbu halus sampai matang dan harum.
- Masukkan potongan sawi, daun kol, suwiran paha ayam dan telur orak arik. Aduk rata.
- Beli air. Aduk rata sampai sayuran matang.
- Bumbui dengan garam, merica dan gula pasir. Aduk rata.
- Masukkan mie yang sudah direbus. Aduk rata. Angkat.
- Siap disajikan bersama acar mentimun dan cabe rawit jika suka.
Selamat Mencoba
Sumber :https://sukamasak.com/resep/2015/10/sarapancantikfilma-mie-jawa
Belum ada Komentar untuk "MIE JAWA"
Posting Komentar