Bubur Ikan Tenggiri
Sabtu, Juni 22, 2019
Tulis Komentar
Bahan:
- Beras dicuci dan tiriskan = 200 gr
- Air putih = 600 ml
- Daging ikan tenggiri = 150 gr
- Daun selada keriting = 6 lembar
- Bawang goreng = 3 sdm
- Lada halus = ½ sdt
- Garam halus = ½ sdt
- Bawang putih goreng dihaluskan = 1 sdt
- Kecap ikan = 1 sdt
- Minyak untuk tumis = 1 sdt
- Lada halus = ½ sdt
- Rebus daging ikan dengan 600 ml air hingga ikan mendidih, angkat dan tiriskan.
- Gunakan sisa air rebusan ikan untuk masak beras jadi bubur.
- Masak hingga setengah matang lalu masukkan bumbu bubur , masak kembali hingga bubur masak sempurna.
- Panaskan minyak diwajan anti lengket, tumis bumbu ikan dan ikan tengiri yang sudah direbus sambil dihancurkan dengan sodet, aduk-aduk hingga setengah kering.
- Hidangkan bubur ikan panas-panas dengan ditaburi irisan daun selada, tumisan ikan dan taburan bawang goreng dilengkapi dengan sambal cabai rawit dan kerupuk.
Sumber :https://www.superindo.co.id/artikel/info-resep/bubur-ikan-tenggiri/
Belum ada Komentar untuk "Bubur Ikan Tenggiri"
Posting Komentar