Fish Ball Crispy
Jumat, Juni 14, 2019
Tulis Komentar
BAHAN
- BAHAN :
- 200 gram daging ikan tenggiri giling
- 1 bungkus SASA Santan Bubuk
- 1 bungkus SASA Tepung Bumbu Ala Kentucky
- 1 butir telur
- 50 ml air dingin
- 1 siung bawang putih (haluskan)
- 1 siung bawang merah (haluskan)
- 1 batang daun bawang (iris)
- 10 gr SASA Santan Bubuk
- 75 gr sagu tani
- secukupnya lada, garam
- 8 butir telur puyuh (untuk isi)
- 8 stick es krim
CARA
MEMBUAT :
- Siapkan seluruh bahan.
- Campurkan daging ikan tenggiri, bawang putih, bawang merah, daun bawang, lada, garam, dan kuning telur (putihnya sisihkan). Aduk rata.
- Masukkan santan bubuk sasa dan sagu tani. Aduk rata.
- Ambil satu sendok makan adonan, lalu isi dengan telur puyuh. Padatkan dan bulatkan. Lakukan sampai adonan habis.
- Kukus selama 10 menit. Kukusan diberi alas baking paper dan diolesi minyak agar tidak lengket.
- Jika sudah matang, tusukkan stick es krim. Kemudian masukkan ke putih telur, lalu gulingkan di wadah berisi tepung bumbu sasa kentucky ayam crispi.
- Goreng sebentar hingga berwarna golden, tiriskan. Siap disajikan.
Selamat Mencoba
Sumber:https://www.kreasisasa.com/recipe-collection/fish-ball-crispy
Belum ada Komentar untuk "Fish Ball Crispy"
Posting Komentar