Tips Cerdas Belanja Bahan Makanan Untuk Sahur


Tak terasa bulan Ramadan telah tiba. Dalam rangka menyambut bulan Ramadan, tentu biasanya akan disibukkan dengan kegiatan belanja bahan makanan untuk sahur. harus memikirkan apa saja yang harus dibeli, disiapkan, dimasak, dan dihidangkan. tak perlu pusing dalam memikirkan hal tersebut. Berikut ini tips cerdas belanja bahan makanan untuk sahur:

1. Buat Daftar Belanja Tentukan menu apa saja yang ingin masak pada saat sahur, kemudian buatlah catatan bahan-bahan masakan apa saja yang diperlukan untuk menu makanan atau hidangan santap sahur lainnya di dalam daftar belanja. Dengan membuat daftar belanja ini bisa memudahkan dalam mencari bahan-bahan yang diperlukan.

2. Sesuaikan dengan Budget dan Jumlah Orang di Rumah Jangan lupa juga untuk menyesuaikan dengan biaya. Tentukan pula ada berapa orang di keluarga yang akan sahur di rumah, lakukan ini agar tidak terjadi kelebihan porsi makanan, sehingga tak ada kata uang dan makanan terbuang karena tidak dipersiapkan dan disesuaikan terlebih dahulu.


3. Prioritaskan Kebutuhan Utama Jangan tergoda jika menemukan sale di depan mata. Tetap fokus dan mencari semua bahan makanan atau belanjaan yang sudah dicatat dalam daftar belanjaan terlebih dahulu. Jika tak menemukan bahan baku makanan atau yang ingin dibeli dari daftar belanja, barulah bisa mencari pengganti atau yang lainnya.

Sumber:https://citarasaindonesia.co.id/artikel/tips-cerdas-belanja-bahan-makanan-untuk-sahur.html

Belum ada Komentar untuk "Tips Cerdas Belanja Bahan Makanan Untuk Sahur"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel