Daging Sapi Lada Hitam Yang Enak dan Lezat

Bahan-bahan :
  • 300 gram daging sapi, kemudian anda potong menjadi tipis-tipis
  • ½ sendok teh bubuk lada putih
  • ½ sendok teh garam
  • 1 buah bawang bombay, kemudian anda potong-potong menjadi kotak
  • 1 buah paprika merah, kemudian anda potong-potong menjadi kotak
  • 1 buah paprika hijau, kemudian anda potong-potong menjadi kotak
  • 1 sendok teh tepung maizena (kemudian anda campur dengan 1 sdm air)

Bumbu yang dibutuhkan : 
  • 1 siung bawang putih, kemudian anda potong menjadi halus
  • ½ sendok makan kecap ikan
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • ½ sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan merica / lada hitam, kemudian anda tumbuk mejadi kasar
  • ½ sendok teh gula pasir
  • 150 ml air

Cara membuat : 
  1. Pertama anda bubuhi irisan daging sapi dengan garam dan lada, kemudian anda diamkan 15 menit.
  2. Setelah itu anda tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi dan harum.
  3. Kemudian anda tambahkan irisan daging dan anda masak sampai daging berubah warnanya.
  4. Masukkan kecap ikan, minyak wijen, kecap manis, merica hitam dan gula pasir, lalu tambahkan air, masak hingga air meresap kedalam daging dan daging menjadi empuk.
  5. Tambahkan potongan paprika hijau dan merah, anda aduk rata dan hingga layu.
  6. Nah sekarang anda tuangkan campuran tepung maizena dan aduk hingga mengental.
  7. Angkat dan sajikan.


Selamat Mencoba

Sumber:https://www.menuresepmasakan.com/690/

Belum ada Komentar untuk "Daging Sapi Lada Hitam Yang Enak dan Lezat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel