Jamur crispy saus asam manis

 

Bahan-bahan:

  • - Jamur tiram, suwir-suwir
  • - 150 gr tepung terigu
  • - 150 gr tepung maizena
  • - 2 sdm tepung bumbu
  • - 1/2 sdt baking powder
  • - Garam secukupnya
  • - Merica secukupnya
  • - 1 butir telur, kocok lepas

Saus asam manis:

  • - 1 siung bawang putih, geprek cincang halus
  • - 1/2 siung bawang bombai, potong memanjang
  • - 4 sdm saus tomat
  • - 1 sdm saus lombok
  • - 200 ml air
  • - 1/2 buah paprika
  • - 1 sdm gula pasir
  • - Garam secukupnya
  • - Merica secukupnya
  • - 1 sdm maizena larutkan dengan sedikit air
  • - Minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. - Campur terigu, maizena, tepung bumbu, garam, dan merica. Aduk rata.
  2. - Celupkan satu per satu jamur tiram ke dalam telur lalu balur ke dalam campuran tepung.
  3. - Tekan-tekan agar tepungnya menempel.
  4. - Goreng dalam minyak banyak dengan api sedang sampai kuning kecokelatan.

Saus asam manis:

  1. - Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu dan wangi.
  2. - Masukkan air, saus tomat dan saus lombok. Tambahkan garam , merica, dan gula secukupnya. Masak sampai mendidih.
  3. - Tambahkan paprika.
  4. - Tambahkan larutan kanji. Aduk rata. Biarkan meletup-letup.
  5. - Aduk rata cicipi rasanya. Matikan api. Sajikan jamur dengan sausnya.

Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/8-resep-jamur-crispy-enak-gurih-dan-renyah-tahan-lama-191010x.html

Belum ada Komentar untuk "Jamur crispy saus asam manis"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel