Donat kepang
Kamis, Januari 21, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 100 ml air suam-suam kuku
- - 1/2 sdm ragi instan
- - 1/2 sdm gula pasir
- - 2 kuning telur
- - 30 gr gula halus
- - 250 gr terigu cakra
- - 1 sdm susu bubuk
- - 50 gr mentega
- - pasta vanilla
Cara membuat:
- Siapkan mangkok, beri ragi, gula, dan air hangat diamkan kurang lebih 5 menit, tunggu reaksinya. Jika tidak ada reaksi berbusa silahkan ganti yang baru
- Kemudian masukkan gula pasir, kuning telur, garam dan pasta vanilla, aduk rata.
- Masukkan susu bubuk dan terigu, uleni sebentar saja hingga menyatu.
- Masukkan mentega, uleni sampai kalis elastis.
- Istirahatkan adonan selama 30 menit sampai mengembang 2 kali lipat, sesuaikan dengan suhu.
- Kempiskan adonan timbang per 50 gr
- Bulat-bulatkan adonan hingga menghasilkan permukaan bulatan yang mulus.
- Gilas adonan memanjang, kerat jadi tiga jangan sampai putus. Kepang
- Siapkan loyang, taburi tepung tipis. Taruh roti kepang di loyang yang sudah bertabur tepung.
- Diamkan 5-10 menit sambil menyiapkan penggorengan. Goreng pada minyak yang sudah benar-benar panas dengan api kecil, sekali balik saja biar keluar white ringnya.
- . Sajikan dengan taburan gula halus.
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/11-resep-kue-goreng-enak-sederhana-dan-mudah-dibuat-200130p.html
Belum ada Komentar untuk "Donat kepang"
Posting Komentar