Karedok
Selasa, Januari 05, 2021
Tulis Komentar
Bahan sayuran potong:
- - Kacang panjang.
- - Mentimun.
- - Kemangi
- - Selada.
- - Terong lalap.
- - Tomat.
- - Toge super.
- - Kol.
Bahan bumbu kacang:
- - 250 gr kacang oven atau goreng.
- - 300 ml air hangat, sesuaikan dengan kekentalannya.
- - 5 bawang putih, goreng sebentar.
- - 8 cabe keriting, goreng sebentar.
- - 2 cabe rawit, goreng sebentar.
- - 60 gr gula jawa, sisir halus.
- - 2 sdt garam.
- - 2 blok terasi.
- - 3 cm kencur.
- - 2 jeruk limau, ambil airnya.
Cara Membuat:
- Haluskan semua bahan bumbu kacang. Kamu bisa menggunakan blender atau uleg secara manual.
- Campurkan dengan bahan sayuran mentah yang sudah dipotong.
- Aduk hingga rata.
- Sajikan dengan emping atau kerupuk kanji lebih nikmat
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-makanan-khas-jawa-barat-mudah-dipraktikkan-1911158.html
Belum ada Komentar untuk "Karedok"
Posting Komentar