Ikan kerapu sambal kecap

 

Bahan:

  • - Ikan kerapu
  • - kaldu bubuk

Cara membuat:

  1.  Cuci bersih ikan lalu lumuri dengan garam dan jeruk nipis diamkan 15 menit
  2.  Cuci ulang ikan dan lumuri semua bagian ikan dengan kaldu bubuk
  3.  Panaskan minyak dengan api kecil, setelah benar-benar panas masukkan ikan, jika satu bagian sudah matang dan garing baru balik ikannya
  4.  Sambal kecapnya cuma 5 cabai rawit dan 3 butir bawang merah diiris tipis, beri kecap manis dan perasan jeruk limau/jeruk sambal
  5.  Sajikan dengan nasi hangat

Bahan 2:

  • - Ikan kerapu
  • - 5 buah cabai rawit
  • - 2 siung bawang putih
  • - 1/2 buah bawang bombay atau 3 buah bawang merah
  • - 1 batang daun bawang
  • - 1 sdt kaldu bubuk
  • - Sedikit merica bubuk
  • - 2 sdm saus tiram
  • - 1 sdt kecap manis
  • - 1 sdt kecap ikan

Cara membuat:

  1.  Cuci bersih ikan, lumuri dengan garam dan jeruk nipis, cuci ulang hingga bersih
  2.  Tumis bawang putih, bawang bombay/bawang merah, dan cabai sampai harum, tambahkan kaldu bubuk, merica, saus tiram, kecap ikan, kecap manis, dan setengah gelas air
  3.  Taruh ikan di wadah tahan panas, tuang tumisan ke atas ikan, tambahkan daun bawang yang sudah diiris-iris, lalu kukus ikan selama 20 menit
  4.  Sajikan dengan nasi hangat.

Selamat Mencoba

Sumber: https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/9-resep-olahan-ikan-kerapu-enak-sederhana-dan-mudah-dibuat-200422j.html#

Belum ada Komentar untuk "Ikan kerapu sambal kecap"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel