Sup Udang Nanas

Bahan

  • 1 bks Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas 20 gr
  • 1/2kg udang (ukuran sedang)
  • 1/2 bh nanas (kupas bersih dan dipotong-potong)
  • 50 gr wortel (iris serong)
  • 2 lbr daun jeruk
  • 600 ml air
  • gula pasir secukupnya
  • jeruk nipis secukupnya

Cara membuat

  1. Kupas udang. Kemudian cuci udang sampai bersih dan sisihkan. Belah punggung udang, cuci bersih lalu beri perasan jeruk nipis. Kemudian tiriskan
  2. Siapkan panci. Lalu tuang air, kulit udang, lalu masak hingga mendidih. Saring dan buang kulit udang. Sisihkan airnya
  3. Masak kembali air kaldu udang, kemudian masukkan wortel dan masak hingga matang
  4. Masukkan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas, udang, gula pasir, dan daun jeruk. Masak hingga mendidih
  5. Masukkan nanas, aduk-aduk sebentar kemudian angkat
  6. Sajikan selagi hangat

   Selamat Mencoba

Sumber:http://www.dapurkobe.co.id/menu-ramadhan-hari-16

Belum ada Komentar untuk "Sup Udang Nanas"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel