Tumis Sayur Pare Sambal Terasi
Senin, April 26, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- 2 buah pare hijau ukuran sedang, belah jadi dua dan buang isinya
- 100 gr ikan teri (cuci bersih dan goreng)
- 100 gr udang (kupas dan buang kepalanya)
- garam secukupnya (untuk mencuci pare)
- minyak secukupnya
Bumbu:
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 3 buah cabai rawit
- 1 buah cabai merah
- 1 cm terasi, bakar sebentar
- 1 sdm saus tiram
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
Cara membuat:
- Ambil 1 sdm garam dan campur dengan pare yang sudah dipotong-potong. Remas-remas pare hingga layu dan biarkan pare terlumuri garam kurang lebih 20 menit. Bilas bersih.
- Ulek bawang putih, bawang merah, terasi, cabai rawit dan cabai merah hingga agak halus.
- Tumis bumbu dan masukkan udang, masak hingga udang berubah warna. Masukkan pare dan campur rata.
- Masukkan saus tiram, garam dan gula secukupnya. Jika terlalu kering, tambahkan sedikit air. Masak hingga bumbu meresap. Terakhir masukkan teri dan campur rata.
- Masak lagi hingga pare matang dan empuk. Matikan api.
- Tumis pare sedap bisa dinikmati dengan nasi hangat. Pare juga tidak terasa terlalu pahit seperti semula.
- Jika ingin pare benar-benar terasa tak pahit, rendam dengan garam lebih lama.
Selamat Mencoba
Sumber:https://www.fimela.com/lifestyle-relationship/read/3760877/ramadan-hari-ke-20-menu-lengkap-sahur-takjil-amp-buka-puasa
Belum ada Komentar untuk "Tumis Sayur Pare Sambal Terasi"
Posting Komentar