Ayam pop dengan sambal
Senin, Mei 31, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1 ekor ayam kampung, bersihkan, kupas kulitnya, dan potong per bagian
- - 1 batang serai, memarkan
- - 1 ruas jahe, memarkan
- - 1 ruas lengkuas, memarkan
- - 2 lembar daun jeruk
- - 2 lembar daun salam
- - 400 ml air kelapa
- - minyak goreng
Bahan yang dihaluskan:
- - 1 sdt garam
- - 3 butir kemiri
- - 4 siung bawang putih
- - 6 butir bawang merah
Bahan sambal:
- - 1 buah tomat
- - 2 siung bawang merah
- - 4 buah cabe rawit
- - 7 buah cabe merah
- - air hangat
- - air jeruk nipis
- - garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
- Lumuri daging ayam dengan bumbu yang dihaluskan, diamkan sampai 1 jam agar bumbu meresap.
- Rebus daging ayam dengan air kelapa, daun salam, daun jeruk, jahe, serai dan lengkuas hingga daging ayam empuk dan matang dan kuah menyusut, angkat dan tiriskan.
- Goreng daging ayam dalam minyak panas sebentar saja lalu angkat dan tiriskan.
- Rebus cabai, bawang dan tomat hingga lunak lalu haluskan bersama garam dan gula lalu tumis sebentar.
- Ayam pop dan sambal siap untuk disajikan.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/5-resep-ayam-pop-yang-empuk-kaya-rempah-praktis-dan-bikin-nagih-2007294.html
Belum ada Komentar untuk "Ayam pop dengan sambal"
Posting Komentar