Tumis timun jamur
Rabu, Mei 26, 2021
Tulis Komentar

Bahan:
- - 200 gram jamur kuping
- - 4 buah timun
- - 1/2 buah bawang bombay, rajang kasar
- - 3 butir bawang putih, geprek, cincang
- - 4 buah cabe hijau, potong kasar
- - Garam, merica bubuk, kaldu bubuk dan gula pasir secukupnya
- - 50 ml air
- - Minyak untuk menumis secukupnya
Cara membuat:
- Siangi jamur kuping. Bilas dengan air mengalir. Iris sesuai selera. Sisihkan
- Cuci bersih timun. Belah, keluarkan bijinya. Iris sesuai selera. Sisihkan
- Tumis bawang putih sampai kekuningan. Tambahkan bawang bombay. Oseng-oseng
- Tambahkan irisan jamur kuping. Tumis sampai layu. Masukan cabai hijau. Aduk merata
- Tambahkan irisan timun. Bumbui dengan garam, gula, merica dan kaldu bubuk. Tambahkan air sedikit hanya untuk melarutkan bumbu. Aduk-aduk
- Koreksi rasa. Angkat dan sajikan
- Timun dimasak asal layu saja biar tetap garing
- Sajikan.
Selamat Mencoba
Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/11-resep-olahan-mentimun-berupa-makanan-hingga-minuman-enak-dan-mudah-200721u.html
Belum ada Komentar untuk "Tumis timun jamur"
Posting Komentar