Siomay Udang Ayam
Minggu, Desember 12, 2021
Tulis Komentar
Bahan:
- - 250 gram udang rebon segar
- - 100 gram paha ayam fillet
- - 4 sdm tepung sagu
- - 2 butir telur
- - 3 siung bawang putih, haluskan
- - 3 butir bawang merah, haluskan
- - 1 sdt garam
- - 1/2 sdt lada
- - 1/2 sdt gula pasir
- - 1/2 sdt kaldu jamur
- - 1 sdm minyak wijen
- - wortel parut secukupnya
- - 25 lembar kulit dimsum
Cara membuat:
- Giling udang rebon dan ayam fillet dengan food processor, setelah halus, tambahkan bawnag putih, bawang merah, garam, lada, gula, kaldu jamur, minyak wijen dan telur, giling kembali.
- Tambahkan tepung sagu ke dalam adonan, aduk rata.
- Ambil 1 sendok makan adonan taruh di atas kulit dimsum, lalu lipat bentuk bunga bagian pinggirnya. Taburi wortel parut dibatasnya. Kukus adonan selama 15 menit, angkat sajikan bersama sausnya.
- Untuk sausnya, larutkan 3 sendok makan saus sambal siap pakai dengan 10 sdm air panas, sajikan bersama siomay.
Selamat Mencoba
Belum ada Komentar untuk "Siomay Udang Ayam"
Posting Komentar