Tumis kikil dan tempe kecap cabai hijau

Cookpad/@Ummu Nusaibah Zaahidah

Bahan:

  • - 1 bungkus kikil, potong-potong
  • - 1 papan tempe, potong-potong
  • - 5 cabai hijau, iris-iris
  • - 2 siung bawang merah iris-iris
  • - 1 siung bawang putih iris-iris
  • - saori saus tiram secukupnya
  • - kaldu bubuk secukupnya
  • - kecap secukupnya

Cara membuat:

  1. Goreng potongan tempe hingga tingkat kematangan sesuai selera.
  2. Cuci bersih kikil, rebus 5 menit kikilnya sampai air mendidih, kemudian tiriskan.
  3. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan kikil kemudian oseng-oseng.
  4. Kemudian masukkan tempe yang sudah digoreng, kemudian tambahkan cabai hijau.
  5. Kemudian tambahkan kecap, saori saus tiram, dan kaldu bubuk secukupnya.
  6. Koreksi rasa, tumis lagi kurang lebih 2 menit. Setelah itu makanan siap dihidangkan.

Belum ada Komentar untuk "Tumis kikil dan tempe kecap cabai hijau"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel