Tauco putren buncis

Instagram/@julia_f_dewi

Bahan:

  • - 250 gram putren (baby corn, potong serong)
  • - 200 gram buncis, potong serong
  • - 1/2 buah wortel besar, potong bentuk korek api
  • - 250 gram udang, buang kulit dan kepalanya
  • - 25 buah cabai rawit, belah jadi 2
  • - 5 siung bawang merah, iris
  • - 5 siung bawang putih, iris
  • - 1 buah tomat ukuran kecil, potong kasar
  • - 1 batang serai, geprek
  • - 1 ruas jari jahe, geprek
  • - 2 ruas jari lengkuas, geprek
  • - 2 lembar daun salam
  • - 2 sdm tauco
  • - 300 ml air
  • - garam secukupnya
  • - minyak goreng secukupnya
Bumbu halus:
  • - 7 buah cabai merah
  • - 5 siung bawang merah

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih semua bahan.
  2. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bawang merah, masak hingga layu.
  3. Masukkan bumbu halus, serai, lengkuas, jahe, dan daun salam.
  4. Tambahkan tauco, tumis hingga bumbu tanak.
  5. Masukkan udang, masak hingga udang berubah warna.
  6. Masukkan tomat, masak sebentar.
  7. Masukkan putren dan wortel, aduk rata.
  8. Tambahkan air, masak hingga putren dan wortel layu.
  9. Masukkan cabai rawit, masak hingga cabai layu.
  10. Masukkan buncis, aduk rata.
  11. Tambahkan garam secukupnya, aduk hingga larut.

Belum ada Komentar untuk "Tauco putren buncis"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel