Sup rolade tahu daging
Senin, November 21, 2022
Tulis Komentar

Bahan rolade:
- - 200 gr tahu putih
- - 100 gr daging sapi
- - 1 butir telur, kocok lepas
- - 3 sdm tepung roti
- - 1/2 sdt garam
- - 1 sdt garlic powder
- - 1/2 sdt coriander ground
- - 1 sdt beef stock powder
Bahan kulit:
- - 1 butir telur
- - Sejumput garam
- - 1 sdm tepung sagu, larutkan dengan sedikit air
- (Kocok rata semua, buat dadar menggunakan teflon)
Bahan sup:
- - Rolade
- - Sayuran (wortel, buncis, kentang, kol)
- - 1 siung bawang putih, cincang
- - 2 siung bawang merah, iris
- - 2 batang daun bawang, iris
- - 1 batang daun seledri, iris
- - 1/2 sdt garam
- - Sejumput gula pasir
- - 1 sdt all purpose seasoning Jay's
- - Air secukupnya
Cara membuat:
- Rolade: Haluskan tahu dan daging.
- Pindah dalam wadah, tambahkan telur kocok, tepung roti, beserta bumbu-bumbu. Aduk rata.
- Ambil dadar, beri adonan rolade di atasnya. Ratakan. Gulung perlahan kemudian bungkus dengan kertas aluminium foil/daun pisang. Tutup rapat kedua ujungnya.
- Kukus rolade 20-30 menit.
- Angkat, tunggu dingin baru potong-potong.
- Sup: Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Tuangkan air. Biarkan mendidih.
- Masukkan sayuran, masak hingga empuk.
- Beri garam, gula, dan semua bumbu. Aduk aduk, koreksi rasa.
- Terakhir masukkan rolade, daun bawang, dan seledri. Matikan api.
- Sajikan hangat.
Belum ada Komentar untuk "Sup rolade tahu daging"
Posting Komentar