Pangsit Goreng Ayam Tahu
Kamis, Februari 02, 2023
Tulis Komentar

Bahan
12 porsi
- 12 lembar pangsit
- minyak goreng
Isi:
- 150 g daging ayam giling
- 100 g tahu putih, haluskan
- 1 buah wortel, parut halus
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt garam
- 1 sdt minyak wijen
- ½ sdt merica putih bubuk
Cara
Membuat
45 menit
- Isi: Campur semua bahan, aduk rata. Sisihkan.
- Ambil 1 sdm isi, letakkan di tengah kulit pangsit. Lipat segitiga. Rekatkan tepian kulit dengan air.
- Goreng minyak hingga kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan.
- Sajikan hangat dengan saus tomat.
TIPS:
- Isian juga cocok dengan campuran labu kuning atau ubi.
Belum ada Komentar untuk "Pangsit Goreng Ayam Tahu"
Posting Komentar