Marmer cake 3 rasa
Senin, Mei 29, 2023
Tulis Komentar

Bahan:
- - 60 gr butter
- - 100 gr margarin
- - 110 gr gula halus ayak
- - 100 gr tepung terigu protein sedang
- - 15 gr susu bubuk
- - 4 butir kuning telur
- - 1 sdm cokelat bubuk, ayak
- - Pasta vanilla
- - Pasta pandan, campur dengan 1 sdm tepung terigu
- - 3 butir putih telur
- siapkan: 2 buah wide container 750ml oles margarin dan alas baking paper
Cara membuat:
- Kocok butter, margarin, dan gula halus dengan mixer berkecepatan tinggi selama 10 menit sampai putih dan mengembang.
- Tambahkan kuning telur satu persatu sambil tetap dikocok sampai tercampur rata.
- Tambahkan tepung terigu dan susu bubuk, ayak dan aduk dengan spatula sampai rata.
- Kocok putih telur dengan kecepatan tinggi sampai kaku.
- Masukkan 1/3 adonan putih telur ke adonan butter, aduk rata, lakukan sampai habis dan adonan tetap kental.
- Bagi 3 adonan sama rata, biarkan satu bagian tetap putih.
- Bagian lain masing-masing beri cokelat bubuk dan pasta pandan.
- Tuang ke loyang sesuai selera dan hentakkan beberapa kali.
- Panaskan oven 160 derajat celcius di api atas dan bawah selama 10 menit.
- Panggang kue sampai matang selama 40 sampai 50 menit.
- Diamkan sampai suhu ruang dan kue siap dinikmati.
Belum ada Komentar untuk "Marmer cake 3 rasa"
Posting Komentar