Kue lumpur topping ayam
Selasa, November 21, 2023
Tulis Komentar
Bahan:
- - 300 gr terigu
- - 1000 ml santan
- - 2 butir telur dikocok lepas
- - 2 sdm minyak
- - Sejumput kunyit bubuk
- - Garam sesuai selera
- - Kaldu bubuk sesuai selera
Cara membuat:
- Campur terigu, santan, garam, kaldu bubuk, dan kunyit bubuk.
- Aduk sampai licin dan rata.
- Masukkan minyak dan telur, aduk rata.
- Saring bila perlu. Adonan encer. Setelah matang dan dingin, teksturnya makin padat.
Bahan topping ayam:
- - 250 gr ayam cincang
- - 3 siung bawang putih, cincang halus
- - 4 siung bawang merah, iris halus
- - 1 sdt saus tiram
- - 1 sdm kecap manis
- - Gula, garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
- Masukkan daging ayam. Beri sedikit air, gula, garam, dan merica.
- Masak sampai air menyusut.
- Masukkan saus tiram dan kecap manis. Masak sampai air habis. Matikan api.
Bahan taburan:
- - 2 batang seledri, iris halus
- - 2 batang daun bawang, iris halus
- - 3 buah cabai keriting, iris halus
Penyelesaian:
- Panaskan cetakan kue lumpur.
- Tuang adonan. Biarkan sebentar sampai pinggirannya berkulit dan lapisan atas tidak terlalu basah.
- Beri topping, taburan daun bawang, seledri, dan cabai keriting. Tutup cetakan. Masak sampai matang.
Belum ada Komentar untuk "Kue lumpur topping ayam"
Posting Komentar