Tumis tauge makin lezat campur telur
Rabu, November 08, 2023
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1 plastik tauge besar
- - Tahu plempung secukupnya
- - 1 butir telur
- - Teri gundul, goreng lalu sisihkan
- - 3 bawang merah, iris
- - 3 bawang putih, iris
- - 1 daun salam
- - Cabai merah, cabai hijau, dan cabai rawit, iris-iris
- - 100 ml air
- - garam dan kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi.
- Masukkan 1 butir telur, aduk-aduk sampai matang.
- Masukkan air, daun salam, garam, dan kaldu bubuk.
- Masukkan tahu, tauge, dan semua irisan cabai. Aduk rata.
- Masukkan teri, aduk dan masak hingga matang.
Belum ada Komentar untuk "Tumis tauge makin lezat campur telur"
Posting Komentar