Nasi kuning kari
Senin, April 01, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1,5 liter beras
- - Santan dari 1 butir kelapa
- - 2 sdm penuh garam
- - 1 sdm kunyit bubuk
- - 2,5 sdm bubuk kari
- - 7 lembar daun salam
- - 5 lembar daun jeruk
- - 2 jempol jahe, iris
- - 3 jempol lengkuas, iris
- - 6 batang serai, geprek
- - 4 lembar daun pandan
Cara membuat:
- Cuci bersih beras, rendam dulu sekitar 2 jam. Kukus beras selama 30 menit. Angkat dan pindahkan ke wadah.
- Masak santan dan semua bahan lainnya. Koreksi rasa. Aduk hingga mendidih. Angkat dan siram ke beras yang sudah dikukus, aduk hingga rata.
- Tutup dan diamkan selama 30 menit sampai set.
- Panaskan kukusan. Kukus beras yang sudah jadi aron selama 40 menit atau sampai matang.
Belum ada Komentar untuk "Nasi kuning kari"
Posting Komentar