Tahu bayam jamur shimeji
Jumat, Mei 24, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 6 butir telur, kocok lepas
- - 375 ml susu kedelai plain
- - 3/4 sdt garam
- - Merica bubuk, kaldu jamur secukupnya
- - 60 gr bayam, cincang halus
Bahan saus:
- - 3 siung bawang putih, cincang
- - 1 pak jamur shimeji
- - 300 ml air
- - 2 sdm saus tiram
- - 1 sdm kecap asin
- - 1 sdt kecap manis
- - 1 sdm tepung maizena dilarutkan dengan sedikit air
- - Garam, gula, merica bubuk, kaldu jamur secukupnya
Cara membuat:
- Tahu bayam: campur jadi satu telur, susu kedelai, garam, merica, kaldu jamur, aduk rata. Lalu tuang ke dalam loyang yang dialasi baking paper sambil disaring. Lalu taburkan bayam di atasnya
- Kukus dengan api kecil selama 15-20 menit. Angkat dan dinginkan. Potong-potong tahu lalu goreng hingga berkulit, sisihkan
- Saus: tumis bawang putih hingga harum lalu masukkan jamur shimeji, aduk sebentar saja hingga jamur layu. Tuangkan air lalu masukkan bahan saus, merica, kaldu jamur, dan gula. Koreksi rasa
- Masak sebentar dengan api sedang agar jamur tidak kematangan
- Tata tahu bayam dalam piring, siramkan saus di atasnya
Belum ada Komentar untuk "Tahu bayam jamur shimeji"
Posting Komentar