Tumis kacang panjang udang kecap
Minggu, Juni 23, 2024
Tulis Komentar
Bahan:
- - 1 ikat kacang panjang
- - 10 ekor udang, kupas sisakan kulit
- - 2 siung bawang putih, cincang
- - 2 butir bawang merah, iris
- - 2 cabai merah, iris
- - 2 lembar daun salam
- - 3 sdm kecap manis
- - 2 cm lengkuas
- - 1 sdm saus tiram
- - Garam
- - Merica
Cara membuat:
- Tumis bawang merah, bawang putih, cabai, daun salam dan lengkuas sampai harum.
- Masukkan kacang panjang dan bumbui dengan kecap manis, saus tiram, garam, dan merica. Aduk rata.
- Tuang sedikit air, tunggu sampai air mendidih.
- Masukkan udang, masak sampai udang matang.
- Matikan api, siap dihidangkan.
Belum ada Komentar untuk "Tumis kacang panjang udang kecap"
Posting Komentar