Putu mayang suji

Instagram/@mrs.viriya

Bahan:

  • 250 gr tepung beras
  • 100 gr tepung sagu
  • 600 ml santan sedang
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 2 lembar daun pandan
  • Air daun suji secukupnya

Cara membuat:

  1. Masak santan dengan garam, gula, dan daun pandan, setelah mendidih, kecilkan api, masukkan tepung beras, aduk cepat sampai mengental dan matang, pindahkan ke baskom dan dinginkan.
  2. Setelah dingin, buang daun pandannya, masukkan sagu, aduk rata, lalu masukkan air suji sedikit demi sedikit, uleni sampai adonan pas untuk dicetak.
  3. Cetak adonan di atas daun pisang yang sudah dioles minyak.
  4. Kukus selama kurang lebih 10 menit, angkat.
  5. Sajikan dengan kuah kinca gula merah.

Kuah kinca gula merah:

  • 200 gr gula merah
  • Gula pasir
  • 1/2 gelas air
  • 500 ml santan
  • Garam
  • 2 lembar daun pandan
  • 2 sdt sagu, larutkan dengan sedikit air

Cara membuat:

  1. Masak gula merah dan gula pasir dengan air, masak sampai gula larut, lalu saring.
  2. Campur gula dengan santan, tambahkan garam dan daun pandan, masak sampai mendidih, lalu masukkan larutan maizena dan angkat.

Belum ada Komentar untuk "Putu mayang suji"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel