Es Cincau Coklat
Selasa, Januari 06, 2026
Tulis Komentar
Bahan jelly cincau:
- 1 bungkus Nutrijel cincau
- 500 ml air
Cara membuat:
- Masukkan Nutrijel cincau ka dalam panci, tambahkan air. Lalu masak hingga mendidih. Jika suka manis bisa tambahkan gula.
- Tuang jelly cincau yang telah mendidih ke dalam wadah yang telah berisi es batu sambil diaduk terus hingga berbentuk lumut.
Bahan es coklat:
- 2 bungkus minuman coklat
- 1 sdm coklat bubuk
- Susu kental manis secukupnya
- Susu full cream
Cara membuat:
- Larutkan minuman coklat, coklat bubuk dan susu kental manis dengan air panas. Aduk merata.
- Tuang ke dalam wadah yang berisikan cincau lumut.
- Masukkan susu full cream. Aduk merata. Tambahkan es batu jika perlu dan siap untuk dinikmati.
Belum ada Komentar untuk "Es Cincau Coklat"
Posting Komentar