Yakitori Keju Cabai


3 Porsi

Bahan:
- 250 gram dada ayam, potong dadu
- Garam dan merica bubuk secukupnya
- 2 sdm margarin
- Bubuk cabai secukupnya
- 15 tusuk satai

Saus:
- 75 ml susu cair
- 150 gram keju quick melt, parut
  
Cara Membuat:
1.    Campur ayam, garam, dan merica bubuk, marinasi selama 15 menit. Tusuk 4-5 potong ayam dengan tusuk satai. Lakukan hingga potongan ayam habis.
2.    Panaskan wajan panggang dan olesi margarin, panggang satai 15 menit, bolak-balik. Angkat.
3.    Saus: Campur susu cair dan keju di wajan antilengket, masak sampai keju dan susu tercampur rata menggunakan api kecil. Setelah mengental, angkat.

4.    Sajikan yakitori dengan saus keju dan taburan bubuk cabai.

Selamat Mencoba

sumber :https://www.tabloidbintang.com/resep/makanan/read/1641/resep-yakitori-keju-cabai

Belum ada Komentar untuk "Yakitori Keju Cabai"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel