Puding Roti Tawar Toping Kurma


Bahan : 
  • 6 sisir roti tawar 
  • 10 buah kurma diiris kotak dadu 
  • 70 gram gula pasir 
  • 4 butir telur 
  • 300 ml susu UHT 
  • Pewarna hijau 2 tetes 
  • 50 gram margarine Palmia Serbaguna 

Cara Membuat:

1. Iris roti tawar kotak dadu atau boleh juga disobek-sobek, taruh di baskom. 
2. Telur dan gula dikocok sampai tercampur rata. 
3. Margarine Palmia dilelehkan. 
4. Kemudian campur semua bahan : telur dan gula yang sudah dikocok, margarine, susu dan pewarna hijau serta sebagian irisan kurma. 
5. Ambil Loyang atau aluminium foil bentuk bulat, masukkan adonan kemudian atasnya diberi toping kurma. 
6. Panggang selama kurang lebih 40 menit dengan suhu 150 derajat. 

7. Angkat dan sajikan. Cocok buat takjil atau bekal sekolah

Selamat mencoba

Sumber :http://www.palmia.co.id/resep/camilan/puding-roti-tawar-toping-kurma

Belum ada Komentar untuk "Puding Roti Tawar Toping Kurma"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel