Rahasia Memasak Makanan Laut



Tak ada yang meragukan manfaat seafood terutama ikan bagi kesehatan. Selain lebih menggugah selera karena rasanya yang lezat, seafood merupakan sumber yang baik dari protein, vitamin B12 dan D, magnesium serta asam lemak Omega-3. 
Vitamin B12 dan mineral seperti magnesium, seng dan kalium, banyak ditemukan dalam kerang maupun kepiting. Vitamin ini memaksimalkan kinerja saraf dan otak. Sementara itu, asam lemak Omega-3 yang menjadi makanan bagi otak dan membantu mengurangi resiko terserang penyakit jantung banyak didapatkan dalam salmon, tuna dan makarel.

Namun teknik memasak yang salah bisa mengurangi bahkan melenyapkan semua manfaat menyehatkan dari makanan laut tersebut.

Seafood paling lezat jika dimasak dengan teknik panggang. Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi ketika memanggang seafood, di antaranya:

Pastikan bahwa alat pemanggang bersih
Cuci terlebih dahulu alat pemanggang dan keringkan. Anda bisa mengoleskan minyak atau mentega agar daging seafood tek lengket pada pemanggang.

Pilihlah seafood yang masih segar
Ciri khas daging seafood yang masih segar adalah beraroma amis, dagingnya kenyal serta tidak berlendir.

Ukuran yang tepat
Untuk seafood yang berukuran kecil dan dipotong tipis-tipis, sebaiknya menusuknya dengan tusuk sate agar lebih rapi dan tak masuk dalam arang maupun api pada alat pemanggang. Untuk seafood yang berukuran besar, Anda bisa langsung menaruhnya di atas pemanggang.

Waktu perendaman
Seafood tak membutuhkan waktu perendaman yang terlalu lama dalam bumbu. Cukup rendam selama 30-60 menit saja agar daging seafood tak kehilangan aromanya dan tetap empuk.

Suhu dan lama pemanggangan
Anda juga perlu memperhatikan suhu dan lamanya waktu memanggang. Sebaiknya Anda memanggang dalam suhu yang tak terlalu panas agar seafood matang merata. Durasi memanggang juga akan menentukan cita rasa seafood itu sendiri. Jika terlalu lama memanggang, seafood akan kehilangan rasa manis dan gurih alaminya. Untuk ikan, pangganglah paling lama 10 menit dengan kematangan hingga ke bagian tengahnya. Udang membutuhkan setidaknya 3-6 menit untuk benar-benar matang. Sedangkan kerang laut membutuhkan minimal 2-3 menit untuk matang.


Nah, setelah mengetahui rahasia memasak seafood, dijamin Anda akan mendapatkan masakan yang super lezat dan sarat manfaat dari laut.

Sumber:https://citarasaindonesia.co.id/artikel/rahasia-memasak-makanan-laut.html

Belum ada Komentar untuk "Rahasia Memasak Makanan Laut"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel