Kue Widaran Manis Dan Enak

Bahan-bahan: 
  • 500 gram Tepung Ketan Putih kualitas baik
  • 250 ml Santan Kelapa
  • 3 butir Telur Ayam (kocok lepas)
  • 1 sdt Garam
  • 300 gram Gula Pasir
  • Air bersih secukupnya

Cara membuat  
  1. Masukkan tepung ketan, kocokan telur, dan garam, dalam satu wadah, campur sampai merata.
  2. Kemudian, tuang santan sedikit demi sedikit, sambil diuleni sampai kalis, dan mudah dipulung.
  3. Setelah itu, ambil sedikit adonan yang sudah bisa dipulung, lalu bentuk memanjang.
  4. Kemudian, linting adonan dengan kedua tangan hingga membentuk angka 8, atau sesuai dengan selera Anda.
  5. Selanjutnya, goreng adonan dengan api kecil sampai matang. Angkat, tiriskan.
  6. Setelah itu, rebus gula pasir dengan sedikit air, sampai larut.
  7. Terakhir, masukkan kue widaran ke dalam rebusan gula, aduk sampai merata. Angkat, sajikan.


Selamat Mencoba

Sumber:https://www.menuresepmasakan.com/resep-kue-widaran-manis-dan-enak/

Belum ada Komentar untuk "Kue Widaran Manis Dan Enak"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel