Bubur Ayam

Bahan-bahan
Bubur:
  • Beras - 75 gram
  • Air - 900 ml
  • Jahe - 1/2 cm
  • Serai, memarkan - 1 batang
  • Kaldu ayam bubuk - 1/4 sdt
  • Garam - 1/4 sdt

Kuah:
  • Ayam - 1/2 ekor
  • Air kaldu - 400 ml
  • Lengkuas, memarkan - 1 cm
  • Serai, memarkan - 1 batang
  • Daun salam - 2 lembar
  • Daun jeruk - 2 lembar
  • Garam - 1/4 sdt
  • Merica - 1/8 sdt

Bumbu Halus:
  • Bawang putih - 2 siung
  • Bawang merah - 5 butir
  • Kemiri - 2 butir
  • Kunyit - 1 cm
  • Jahe - 1/2 cm
  • Ketumbar - 1/4 sdt

Pelengkap:
  • Telur rebus - secukupnya
  • Seledri cincang - secukupnya
  • Kacang kedelai goreng - secukupnya
  • Bawang merah goreng - secukupnya
  • Kerupuk - secukupnya

Cara Membuat:
  1. Dalam panci, masukkan semua bahan bubur. Aduk terus dan masak hingga mengental. Angkat. Sisihkan.
  2. Rebus ayam dan ambil air kaldunya sebanyak 400 ml. Sisihkan. Tiriskan ayamnya.
  3. Goreng ayam sebentar saja. Tiriskan lalu suwir-suwir. Sisihkan.
  4. Kuah: Dalam panci, tumis bumbu halus hingga wangi. Tuang air kaldu, lengkuas, serai, daun salam, daun jeruk, garam, dan merica. Masak hingga sedikit kental sesuai selera. Koreksi rasanya. Angkat.
  5. Penyelesaian: Tata bubur di mangkok saji. Beri ayam suwir, kacang kedelai goreng, telur rebus, seledri, dan bawang merah goreng. Tuang kuah sesuai selera. Beri pelengkap kerupuk.
  6. Siap disajikan.

Tips
  • Memasak bubur lebih mudah menggunakan slow cooker, seperti Miyako SC-400 Slow Cooker. Anda tidak perlu mengaduk atau khawatir kekurangan air. Cukup atur ke mode rendah, sedang, atau tinggi lalu matikan setelah 2 jam dimasak. Selain itu, nutrisi pada bubur lebih terjaga karena tidak hilang pada proses perebusan.
  • Bahan pelengkap bubur bisa disesuaikan sesuai selera seperti ditambah sate ati ampela, sate telur puyuh, atau sate usus yang dimasak bumbu kuning.


Selamat Mencoba

Sumber:https://resepkoki.id/resep-bubur-ayam/

Belum ada Komentar untuk "Bubur Ayam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel