Rendang Telur
Sabtu, Agustus 10, 2019
Tulis Komentar
Bahan-bahan
- Telur ayam, rebus hingga matang - 10 butir
- Santan sedang, dari 1 butir kelapa parut - 1,5 liter
- Lengkuas, memarkan - 1 ruas
- Daun jeruk - 3 lembar
- Serai - 2 batang
- Asam kandis - 1 buah
- Gula - 1 sdm
- Garam - 1/2 sdm
Bumbu Halus:
- Cabe merah besar - 6 buah
- Bawang putih - 3 siung
- Bawang merah - 6 siung
- Kemiri - 3 butir
- Jahe - 1 ruas
Cara Membuat:
- Rebus bumbu halus bersama santan, lengkuas, daun jeruk, serai, asam kandis, gula, dan garam, kecuali telur. Masak hingga santan mengental dan mengeluarkan minyak.
- Masukkan telur, masak dengan api kecil hingga bumbu meresap.
- Kecilkan api, masak hingga santan mengering. Angkat.
- Siap disajikan.
Tips
- Gunakan santan asli kelapa agar rasanya lebih enak dan wangi.
- Goreng telur sebentar setelah direbus agar kulitnya bisa keriting, supaya bumbu lebih menempel.
Sumber:https://resepkoki.id/resep-rendang-telur/
Belum ada Komentar untuk "Rendang Telur"
Posting Komentar