Cilok Bandung ceria

 

Bahan:

  • - 150 gram tepung terigu
  • - 300 gram tepung tapioka
  • - 1 btr telur
  • - pewarna makanan
  • - 100 gram daging ayam cincang
  • - air mendidih
  • - 200 ml kaldu ayam
  • - 4 sdm minyak goreng

Bumbu halus:

  • - 1/2 sdt garam
  • - 1 bks penyedap rasa ayam
  • - 5 siung bawang putih

Pelengkap:

  • saus sambal dan kecap

Cara Membuat:

  1.  Kocok lepas telur.
  2.  Campur ke tepung terigu, tapioka, semua bumbu, daging ayam cincang dan kaldu. Beri air panas secukupnya.
  3.  Uleni adonan hingga kalis.
  4.  Bagi adonan menjadi beberapa bagian. Beri pewarna.
  5.  Ambil sedikit demi sedikit adonan, beri isi daging cincang lalu bentuk bulat-bulat.
  6.  Rebus cilok sampai mengambang. Angkat dan tiriskan, setelah itu kukus cilok.

Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-cilok-bandung-dan-bumbu-kacang-kenyal-dan-gurih-191004j.html

Belum ada Komentar untuk "Cilok Bandung ceria"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel