seblak mi kuah

 

Bahan utama:

  • - 1 bungkus mi instan rebus
  • - 100 gr kerupuk merah yang telah direndam sebelumnya hingga empuk
  • - 600 ml air
  • - 1 butir telur ayam
  • - 1/4 sdt gula pasir
  • - 1 sdt garam
  • - Minyak goreng secukupnya
  • - Penyedap rasa secukupnya

Bumbu halus:

  • - 2 ruas kencur
  • - 4 buah cabe rawit merah
  • - 2 siung bawang putih
  • - 4 siung bawang merah

Cara membuat:

  1. - Panaskan minyak secukupnya kemudian tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai matang dan harum.
  2. - Pecahkan telur lalu aduk secara orak-arik.
  3. - Beri garam, gula, penyedap rasa, dan air. Tes rasa hingga terasa pas kemudian tunggu sampai mendidih.
  4. - Setelah air mendidih, masukkan mi yang telah direbus dan kerupuk yang sudah direndam tunggu sampai matang.
  5. - Setelah matang, angkat lalu sajikan.

Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-seblak-mi-paling-enak-hits-dan-sederhana-191004h.html

Belum ada Komentar untuk "seblak mi kuah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel