Soto ayam bening kuning rumahan

Bahan:

  • - 1 ekor daging ayam sekitar 700 gram sampai 1 kg
  • - Air 1750-2000 ml
  • - Penyedap rasa sesuai selera
  • - Daun bawang 3 pcs. Cuci dan rajang 1 cm
  • - Lengkuas 1 ruas jari orang dewasa
  • - Daun salam 3 lembar
  • - Daun jeruk 3-4 lembar
  • - Batang serai 2 batang

Bumbu halus:

  • - Kemiri 5 butir
  • - Jahe 1,5 ruas jari orang dewasa
  • - Kunyit 1,5 ruas jari orang dewasa
  • - Bawang putih 6 siung. Kupas lalu iris kecil
  • - Garam dapur 2 sendok kecil atau sesuai selera
  • - Merica setengah sendok kecil atau sesuai selera
  • - Bawang merah 3 siung. Kupas lalu potong kecil
  • - Minyak secukupnya

Bahan lain:

  • - Kubis 150-220 gram. Iris dan potong tipis.
  • - Bihun matang 40-60 gram
  • - Bawang merah goreng secukupnya
  • - Irisan tomat merah sesuai selera
  • - Tauge segar 250 gram
  • - Telur ayam rebus 2-3 butir. Potong sesuai selera.

Cara Membuat:

  1.  Potong ayam jadi dua, cuci. Kemudian rebus ke dalam 2 liter air.
  2.  Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan ke panci rebusan ayam. Aduk sebentar supaya bumbu tercampur rata.
  3.  Masukkan lengkuas dan daun salam yang sudah dipotong-potong, serai dan daun jeruk ke dalam rebusan.
  4.  Aduk sesekali, masak sampai daging ayam empuk (kurang lebih 40-50 menit).
  5.  Kecilkan api kompor, angkat daging ayamnya. Suwir daging ayam, masukkan tulang ayam ke dalam kuah lagi.

   Selamat Mencoba

Sumber:https://brilicious.brilio.net/masak-yuk/10-resep-soto-ayam-bening-kuning-enak-sederhana-dan-lezat-1910029.html

Belum ada Komentar untuk "Soto ayam bening kuning rumahan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel